11/07/17

Manfaat bubuk kopi untuk obat luka di mulut




Sariawan atau dalam bahasa jawa biasa disebut juga lumpangen meskipun termasuk jenis penyakit ringan namun sangat mengganggu sekali, terasa perih ketika makan terutama yang makanan pedas. Apalagi pas kena gigitan rasanya seperti sakitnya tuh disini, masih lumayan kalau yang kena sariawan cuma satu tempat, bisa mengunyah sebelah kiri kalau yang kena sebelah kanan, tapi bikin kesal kalau kiri kanan kena sariawan semua.

Penyakit ini muncul bisa karena luka oleh gigitan tidak sengaja, terlalu keras ketika gosok gigi atau tubuh kurang asupan vitamin c. Kebutuhan akan vitamin c ini bisa didapat pada buah dan sayuran. Buah yang banyak mengandung vitamin c diantaranya yaitu jeruk, blimbing, mangga, tomat, lemon, melon juga nanas sedang untuk sayuran antara lain kubis, brokoli, kol juga kentang.

Di apotik banyak dijual obat untuk penyakit ini misalnya abothyl atau glyserin, bagi yang suka pengobatan alami bisa meniru seperti orang tua kita jaman dulu cukup dengan bubuk kopi ( bukan ampasnya minuman kopi ), caranya cukup mudah bubuhkan bubuk kopi di tempat luka sariawan sesering mungkin, tidak sampai 2 hari sariawan pasti akan hilang.

Selamat mencoba
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar