28/12/15

Membersihkan Kamar Mandi dengan mudah tanpa merusak lantai



Siapa yang tidak ingin mempunyai rumah yang selalu bersih ! Menyapu dan mengepel sudah jadi kegiatan rutin minimal 1x sehari kita lakukan, dengan ruangan yang bersih pikiran juga akan fresh selain itu juga akan enak dilihat.

Dibandingkan dengan ruangan lainnya, kamar mandi dan wc memang cepat sekali kotor, seringkali dilantai berwarna kuning kecoklatan dan terasa licin sekali, biasanya kita membersihkan lantai kamar mandi dengan memakai obat pembersih yang dijual di toko. Memang lantai cepat sekali bersih, namun sering memakai obat pembersih juga akan dapat merusak lantai, warna non putih menjadi pudar sedang lantai warna putih akan timbul bercak noda coklat kehitaman yang sulit hilang walaupun kita gosok dengan sikat.

Hal ini bisa diatasi dengan mudah tanpa merusak lantai berikut caranya
- keringkan lantai kamar mandi
- masak air di ceret hingga mendidih
- setelah mendidih campurkan dengan sitrun
- tambahkan sabun diterjen sedikit
kemudian siram perlahan dilantai sambil di sikat secara merata, hasilnya kotoran coklat terlihat keluar, setelah selesai semuanya lalu bilas dengan air dingin sambil disikat sekali lagi agar sisa kotoran terbuang, terlihat noda coklat akan berkurang dan lantai tidak licin lagi. Lakukan secara rutin minimal seminggu sekali agar lantai kamar mandi menjadi bersih dan tidak licin.

Selamat mencoba
Semoga bermanfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar